Potensi Usaha Makanan Ringan Kiloan

Usaha makanan ringan kiloan bisa menjadi pilihan usaha yang tepat untuk Anda jalankan. Camilan atau makanan ringan kelihatan sekali sudah menjadi salah satu jenis kuliner yang banyak menyebar di seluruh pelosok Indonesia. Dan masih banyak masyarakat yang ingin menggeluti usaha ini.

Bisnis camilan juga merupakan bisnis yang sangat prospektif ke depannya. Karena makanan ringan sering dikonsumsi masyarakat saat bersantai, menonton tv, begadang, belajar, nonton bioskop atau ketika mengerjakan kegiatan lainnya. Tapi jika Anda hanya melihat saja tanpa melakukan aksi memang akan meragukan. Oleh sebab itu Anda harus mencoba dan memulai bisnis ini sebagai salah satu usaha Anda.

Sebetulnya dengan menjalankan usaha makanan ringan kiloan bisa membuat Anda maju dan berkembang sebab profit yang bisa didapat lumayan besar. Bahkan jika Anda pandai mengkreasikan jenis makanan ringan Anda, secara tidak langsung usaha Anda akan cepat maju dan sukses. Oleh karena itu memilih camilan sebagai usaha Anda adalah pilihan yang sangat bijak.

Di samping itu, usaha makanan ringan kiloan merupakan usaha berskala rumah tangga yang mempunyai prospek sangat menjanjikan untuk saat ini maupun di masa yang akan datang. Kebutuhan pasar untuk makanan ringan selalu mengalir dan meningkat. Hal itu disebabkan para pembeli makanan ringan yang bukan saja anak kecil, tetapi juga mencakup para pemuda, orang dewasa, hingga orang tua. Maka tidak mengherankan bila para pebisnis makanan yang biasanya disuguhkan sebagai selingan saat melakukan kegiatan ini sering sekali kelebihan pelanggan.

Apalagi bila melihat beraneka ragamnya jenis makanan ringan di negeri ini yang dijual dengan harga yang bervariasi, semakin membuat peluang bisnis makanan ringan ini semakin terbuka lebar bagi Anda yang baru akan membangun usaha ini.

Bagi Anda yang punya minat untuk memanfaatkan peluang usaha makanan ringan kiloan, sebaiknya membuat planning dan persiapan yang matang terlebih dahulu misalnya dengan melakukan beberapa observasi dan analisa pasar untuk mengetahui makanan ringan apa yang punya permintaan pasar cukup tinggi tetapi produksinya terbatas.

Baca juga  Peluang Bisnis Bumbu Jadi yang Menguntungkan
Kunci Kesuksesan Seorang Pemula dalam Usaha Makanan Ringan Kiloan
Usaha makanan ringan kiloan membutuhkan keuletan dan pengelolaan yang baik. Mayoritas pengusaha makanan ringan kiloan yang berhasil adalah pengusaha yang sudah lama berniaga dan sudah mempunyai customer tetap, ditambah lagi makanan ringan yang dipasarkan sangat inovatif dan mempunyai rasa yang enak karena kunci utama bagi para perintis bisnis makanan ringan adalah kreatif dan inovatif. Terdapat banyak hal yang bisa memberikan pengaruh terhadap kesuksesan seorang perintis bisnis makanan ringan, diantaranya sebagai berikut:

a) Makanan Ringan Anda Memiliki Kualitas Bagus
Makanan ringan yang akan Anda jual harus mempunyai kualitas yang bagus, baik dari segi bahan yang digunakan, segi pembuatan maupun dari segi pengemasan. Bahan dasar yang digunakan haruslah bahan yang higienis dan tidak mengandung zat berbahaya. Cara pengolahannya harus sesuai aturan, misalnya gorenglah makanan ringan Anda dengan memakai minyak yang berkualitas dan diganti dengan teratur. Kemudian kemaslah makanan ringan yang sudah digoreng dengan memakai kemasan yang bagus dan menarik.

b) Harus Memiliki Banyak Inovasi Baik Dalam Produk Maupun Cara Marketingnya
Pebisnis makanan ringan yang sukses adalah pengusaha yang selalu mempunyai inovasi tinggi untuk menciptakan makanan ringan yang berbeda, sehingga produk Anda lebih mudah dicari dan dibedakan oleh konsumen. Oleh karena itu tidak masalah produk yang dijual telah banyak di pasaran, yang penting produk yang Anda jual tersebut memiliki perbedaan secara inovasi dengan makanan ringan yang sudah beredar.

c) Bangunlah Relationship dengan Customer Untuk Menjaga Loyalitas
Layanilah customer Anda dengan sangat baik dan bijaksana, tanpa mempedulikan Anda kenal atau tidak dengan pembeli tersebut. Buatlah kesan yang bagus pada pelanggan Anda, dengan senyuman dan sapa walaupun hanya sebatas basa-basi, sehingga pembeli Anda dengan senang hati akan berkunjung kembali. Selain itu manfaatkanlah media sosial untuk membranding makanan ringan yang Anda jual untuk menciptakan relationship dengan customer Anda, karena hal ini akan memberi dampak bagus, seperti iklan gratis dari mulut ke mulut pembeli. Iklan dari teman ke teman terbukti sangat mampu untuk mendapat pembeli baru serta meningkatkan penjualan.

Sumber : https://ramesia.com/usaha-makanan-ringan-kiloan/

Sejuta Manfaat Susu Kedelai Organik

Sebuah penelitian menunjukkan jika perempuan yang meminum susu kedelai setiap hari mempunyai risiko osteoporosis 56% lebih rendah dibanding dengan wanita yang tidak meminumnya. Selain itu, susu kedelai mampu meringankan gejala menopause. Biji kedelai juga diklaim bisa membantu fungsi kognitif wanita yang berusia di bawah 65 tahun.

Manfaat susu kedelai organik lainnya berasal dari kandungan yang terdapat dalam kedelai. Nutrisi susu kedelai terletak pada kandungan kedelai antara lain protein, karbohidrat, lisin, vitamin E dan K, fiber, ataupun asam lemak essensialnya. Lisin adalah jenis asam amino yang banyak terdapat dalam susu kedelai. Berikut ini beberapa kandungan susu kedelai yang bagus bagi tubuh.

Protein
Susu kedelai memiliki protein yang hampir sama jumlahnya dengan protein susu sapi, namun dengan kalori yang cukup rendah. Minuman ini ialah sumber protein yang cukup kompleks yang dibutuhkan bagi tubuh. Kedelai terkandung 9 asam amino esensial. Tubuh dapat mengubah asam amino jadi protein yang baru, menjadi antibodi yang penting untuk fungsi sistem kekebalan tubuh. Kandungan protein yang memegang peranan pada jaringan, dan enzim yang baik untuk sel-sel dalam tubuh menghasilkan energi. Tiap gelas susu kedelai tanpa gula terdapat 7 gram kandungan protein.

Vitamin dan Mineral
Susu kedelai kaya kandungan mineral dan vitamin lain yang diperlukan bagi kesehatan tubuh. Vitamin B12 berfungsi memproduksi sel darah merah untuk mengatasi gejala anemia. Sumber vitamin B12 di antaranya produk susu atau telur. Akan tetapi, bagi para vegetarian juga mereka yang alergi olahan susu sapi, minum susu kedelai adalah solusi melengkapi kebutuhan vitamin B12. Sedang vitamin D membantu untuk kesehatan tulang. Kebanyakan susu kedelai yang diedarkan sudah disisipkan vitamin D.

Baca juga  Cara Memotong Daging agar Empuk dan Mudah Ketika Dimasak
Lemak, Kalsium dan Magnesium serta Zinc
Kedelai banyak kandungan asam lemak seperti omega-3 yang mampu meminimalkan kadar kolestrol jahat, sehingga meminimalkan risiko sakit jantung koroner atau serangan jantung. Magnesium dan kalsium yang terdapat dalam kedelai diduga mampu meminimalkan sakit kepala sebelah, mengendalikan kadar gula dalam darah, dan meminimalisir gejala pra-menstruasi. Susu kedelai juga terkandung zinc yang berperan untuk sistem antibodi.

Manfaat susu kedelai organik berperan efektif dalam beberapa masalah kesehatan. Protein, vitamin juga mineral dapat menolong berbagai permasalahan berikut:

Mencegah pengeroposan tulang
Mengendalikan kolestrol dalam darah
Kesehatan Jantung (kardiovaskular)
Mengelola tekanan darah tinggi
Meminimalisir ancaman diabetes
Manfaat susu kedelai organik Sebagai Pengganti Susu Sapi
Saluran cerna yang kurang sehat dapat diatasi dengan minum susu kedelai untuk pengganti susu sapi. Bagi anak-anak yang alergi dengan susu sapi, sangat direkomendasikan untuk menukarnya dengan protein susu kedelai.

Sedangkan bagi anak yang mengidap penyakit autisme, protein yang ada dalam susu sapi atau olahannya seperti keju mengandung glutein dan kasein yang bisa mengganggu kerja otak, yang nantinya akan dapat memperparah autisme. Itulah sebabnya penggunaan susu sapi pun perlu ditukar dengan susu kedelai, untuk dapat menjaga fungsi otaknya.

Manfaat Susu Kedelai Organik Lainnya
Manfaat susu kedelai organik lainnya adalah untuk yang sedang melakukan diet bisa memanfaatkan susu kedelai untuk memenuhi gizi selama diet. Minuman ini merupakan minuman yang berprotein tinggi tapi rendah kandungan lemak. Sehingga tak usah khawatir gemuk dalam meminumnya. Penelitian lain mengatakan jika mengkonsumsi sebesar 10 mg kedelai tiap hari dapat menurunkan risiko kanker payudara sebesar 25 persen. Hal ini disebabkan kedelai mempunyai kandungan antioksidan berupa zat genistein yang dapat menghambat tumbuhnya sel kanker jikalau dikonsumsi dalam jumlah yang seimbang.

Comments

Popular posts from this blog

Bisnis Donat Rumahan

Peluang Usaha Makanan Beku Murah Meriah dan Menjanjikan

Peluang Bisnis Makanan yang Menjanjikan